Matius 2:13-15: Penyingkiran Ke Mesir

Klik:

Matthew / Matius 2:13-15


Mat 2:13 Setelah orang-orang majus itu berangkat, nampaklah malaikat Tuhan kepada Yusuf dalam mimpi dan berkata: "Bangunlah, ambillah Anak itu serta ibu-Nya, larilah ke Mesir dan tinggallah di sana sampai Aku berfirman kepadamu, karena Herodes akan mencari Anak itu untuk membunuh Dia."

Mat 2:14 Maka Yusufpun bangunlah, diambilnya Anak itu serta ibu-Nya malam itu juga, lalu menyingkir ke Mesir,

Mat 2:15 dan tinggal di sana hingga Herodes mati. Hal itu terjadi supaya genaplah yang difirmankan Tuhan oleh nabi: "Dari Mesir Kupanggil Anak-Ku."


Tafsiran Wycliffe


Penyingkiran ke Mesir dan Pembunuhan Anak-anak (2:13-18).

Kembali kita berhutang kepada Matius sendiri untuk bahan ini.

Kedua peristiwa ini disebutkan dalam Perjanjian Lama.

Pertalian ayat Perjanjian Lama dengan ayat Perjanjian Baru seperti itu merupakan ciri khas Injil ini.

13-14. Untuk kedua kalinya, Yusuf menerima perintah malaikat (bdg. 1:20), dan dibawanyalah Yesus dan Maria ke Mesir.

Perjalanan yang mendadak tersebut, tampaknya dimulai pada malam yang sama dengan kepergian orang-orang Majus.

Di Mesir, di mana terdapat cukup banyak penduduk Yahudi, kehadiran dari keluarga ini tidak akan menarik perhatian.

Injil apokrif tentang masa kanak-kanak Yesus, mengisahkan terjadinya banyak mukjizat yang fantastis di situ (ps. IV).

15. Herodes mati akibat penyakit yang kambuh lagi. Ini dicatat secara terinci oleh Yesefus (Antiquities, XVII. 6.5).

Supaya genaplah mengaitkan pengalaman ini dengan Hosea 11:1, ayat yang secara historis mengacu kepada pembebasan Israel dari Mesir.

Matius di dalam nubuat ini melihat Israel sebagai tipe dari Yesus Kristus, Anak Allah yang unik.

Catatan: Yang dimaksud sebagai tipe adalah prafigur atau lambang dari Perjanjian Lama.

Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel