Bilangan 33:1-49: Tempat-tempat Persinggahan Orang Israel di Padang Gurun
Sabtu, Desember 02, 2017
Edit
Tempat-tempat Persinggahan Orang Israel di Padang Gurun. |
Setelah belajar perikop Penyerahan Daerah Sebelah Timur Sungai Yordan dari Kitab Bilangan, sekarang kita belajar perikop lanjutannya, yaitu Tempat-tempat Persinggahan Orang Israel di Padang Gurun.
Berikut ini tampilan ayat-ayat Firman Tuhan dalam Kitab Bilangan (Numbers 33:1-49 dengan judul perikop Tempat-tempat Persinggahan Orang Israel di Padang Gurun).
Kita belajar perikop Tempat-tempat Persinggahan Orang Israel di Padang Gurun ini dengan menggunakan tafsiran / catatan Wycliffe. Semua ayat dikutip dalam bentuk tulisan italic warna biru, sedangkan tafsiran / komentar dalam tulisan biasa.
Ayat Akitab dikutip dari software e-Sword, sedangkan komentarinya dari situs Alkitab.sabda.org. Yuk kita belajar.
Num 33:1 Inilah tempat-tempat persinggahan orang Israel, setelah mereka keluar dari tanah Mesir, pasukan demi pasukan, di bawah pimpinan Musa dan Harun;
Num 33:2 Musa menuliskan perjalanan mereka dari tempat persinggahan ke tempat persinggahan sesuai dengan titah TUHAN; dan inilah tempat-tempat persinggahan mereka dalam perjalanan mereka:
Num 33:3 Mereka berangkat dari Rameses pada bulan yang pertama, pada hari yang kelima belas bulan yang pertama itu; pada hari sesudah Paskah berjalanlah orang Israel keluar, oleh tangan yang dinaikkan, di depan mata semua orang Mesir,
Num 33:4 sementara orang Mesir sedang menguburkan orang-orang yang telah dibunuh TUHAN di antara mereka, yakni semua anak sulung; sebab TUHAN telah menjatuhkan hukuman-hukuman kepada para allah mereka.
Num 33:5 Berangkatlah orang Israel dari Rameses, lalu berkemah di Sukot.
Num 33:6 Mereka berangkat dari Sukot, lalu berkemah di Etam yang di tepi padang gurun.
Num 33:7 Mereka berangkat dari Etam, lalu balik kembali ke Pi-Hahirot yang di depan Baal-Zefon, kemudian berkemah di tentangan Migdol.
Num 33:8 Mereka berangkat dari Pi-Hahirot dan lewat dari tengah-tengah laut ke padang gurun, lalu mereka berjalan tiga hari perjalanan jauhnya di padang gurun Etam, kemudian mereka berkemah di Mara.
Num 33:9 Mereka berangkat dari Mara, lalu sampai ke Elim; di Elim ada dua belas mata air dan tujuh puluh pohon korma; di sanalah mereka berkemah.
Num 33:10 Mereka berangkat dari Elim, lalu berkemah di tepi Laut Teberau.
Num 33:11 Mereka berangkat dari Laut Teberau, lalu berkemah di padang gurun Sin.
Num 33:12 Mereka berangkat dari padang gurun Sin, lalu berkemah di Dofka.
Num 33:13 Mereka berangkat dari Dofka, lalu berkemah di Alus.
Num 33:14 Mereka berangkat dari Alus, lalu berkemah di Rafidim, dan di sana tidak ada air minum untuk bangsa itu.
Num 33:15 Mereka berangkat dari Rafidim, lalu berkemah di padang gurun Sinai.
Num 33:16 Mereka berangkat dari padang gurun Sinai, lalu berkemah di Kibrot-Taawa.
Num 33:17 Mereka berangkat dari Kibrot-Taawa, lalu berkemah di Hazerot.
Num 33:18 Mereka berangkat dari Hazerot, lalu berkemah di Ritma.
Num 33:19 Mereka berangkat dari Ritma, lalu berkemah di Rimon-Peros.
Num 33:20 Mereka berangkat dari Rimon-Peros, lalu berkemah di Libna.
Num 33:21 Mereka berangkat dari Libna, lalu berkemah di Risa.
Num 33:22 Mereka berangkat dari Risa, lalu berkemah di Kehelata.
Num 33:23 Mereka berangkat dari Kehelata, lalu berkemah di Har-Syafer.
Num 33:24 Mereka berangkat dari Har-Syafer, lalu berkemah di Harada.
Num 33:25 Mereka berangkat dari Harada, lalu berkemah di Makhelot.
Num 33:26 Mereka berangkat dari Makhelot, lalu berkemah di Tahat.
Num 33:27 Mereka berangkat dari Tahat, lalu berkemah di Tarah.
Num 33:28 Mereka berangkat dari Tarah, lalu berkemah di Mitka.
Num 33:29 Mereka berangkat dari Mitka, lalu berkemah di Hasmona.
Num 33:30 Mereka berangkat dari Hasmona, lalu berkemah di Moserot.
Num 33:31 Mereka berangkat dari Moserot, lalu berkemah di Bene-Yaakan.
Num 33:32 Mereka berangkat dari Bene-Yaakan, lalu berkemah di Hor-Gidgad.
Num 33:33 Mereka berangkat dari Hor-Gidgad, lalu berkemah di Yotbata.
Num 33:34 Mereka berangkat dari Yotbata, lalu berkemah di Abrona.
Num 33:35 Mereka berangkat dari Abrona, lalu berkemah di Ezion-Geber.
Num 33:36 Mereka berangkat dari Ezion-Geber, lalu berkemah di padang gurun Zin, yaitu Kadesh.
Num 33:37 Mereka berangkat dari Kadesh, lalu berkemah di gunung Hor, di perbatasan tanah Edom.
Num 33:38 Ketika itu imam Harun naik ke gunung Hor sesuai dengan titah TUHAN, dan di situ ia mati pada tahun keempat puluh sesudah orang Israel keluar dari tanah Mesir, pada bulan yang kelima, pada tanggal satu bulan itu;
Num 33:39 Harun berumur seratus dua puluh tiga tahun, ketika ia mati di gunung Hor.
Num 33:40 Pada waktu itu raja negeri Arad, orang Kanaan itu, yang tinggal di Tanah Negeb di tanah Kanaan, mendengar kabar tentang kedatangan orang Israel.
Num 33:41 Berangkatlah mereka dari gunung Hor, lalu berkemah di Zalmona.
Num 33:42 Mereka berangkat dari Zalmona, lalu berkemah di Funon.
Num 33:43 Mereka berangkat dari Funon, lalu berkemah di Obot.
Num 33:44 Mereka berangkat dari Obot, lalu berkemah dekat reruntuhan di Abarim di daerah Moab.
Num 33:45 Mereka berangkat dari reruntuhan itu, lalu berkemah di Dibon-Gad.
Num 33:46 Mereka berangkat dari Dibon-Gad, lalu berkemah di Almon-Diblataim.
Num 33:47 Mereka berangkat dari Almon-Diblataim, lalu berkemah di pegunungan Abarim di depan Nebo.
Num 33:48 Mereka berangkat dari pegunungan Abarim, lalu berkemah di dataran Moab di tepi sungai Yordan dekat Yerikho.
Num 33:49 Mereka berkemah di tepi sungai Yordan, dari Bet-Yesimot sampai ke Abel-Sitim di dataran Moab.
Rute dari Mesir ke Yordan (33:1-49).
Pasal 33 mengisahkan petualangan Israel sejak mereka meninggalkan Mesir hingga mereka sampai di tepi Sungai Yordan empat puluh tahun kemudian.
Di ayat 2 dikemukakan, bahwa Musa menuliskan fakta-fakta ini sesuai dengan yang diperintahkan Tuhan.
Tanggung jawab untuk membuktikan terletak di pundak orang-orang yang mengatakan, bahwa pasal ini merupakan perpaduan dari beberapa dokumen yang berasal dari tanggal yang kemudian, sebab tidak ada bukti mengenai peranan penulis palsu di dalam tradisi penulisan Ibrani sebelum zaman Helenistis.
Tidak diketahui apa-apa mengenai bagian dari perjalanan yang dikisahkan di ayat 18-30. Nas ini mengisahkan rute bangsa itu sepanjang tiga puluh tujuh tahun tanpa berita sesudah kekalahan mereka di Horma (14:15).
Pasal ini tidak menyebut Kadesy pada saat dua belas pengintai diutus (ay. 18). Mungkin alasannya ialah karena Kadesy merupakan nama sebuah wilayah dan juga sebuah kota di Padang Gurun Paran-Sin dan karena Ritma merupakan wadi yang lebih kecil di wilayah Kadesy.
Perkemahan mereka meliputi wilayah yang luas, sehingga mungkin mencakup kedua kota itu (bdg. ay. 49). Wadi Abu Retema (bdg. Ritma) terletak dekat Ain Kadeis yang diyakini para ahli purbakala terletak di dekat Kadesy-Barnea (KD, jilid III, hlm. 243).
8. Padang gurun Etam. Dinamakan padang gurun Syur dalam Keluaran 15:22. Ini adalah rute kuno yang pernah dipakai para leluhur (Kej. 16:7; 20:1; 24:62; 25:18; 26:22).
13. Dofka ... Alus. Dofka kini dikenal sebagai Erabit El-Kadim, sebuah pusat pertambangan Mesir (G. E. Wright, Biblical Archaeology, hlm. 64). Semua tempat yang disebutkan pada ayat 5-12 dijumpai di dalam kisah Kitab Keluaran terkecuali Dofka dan Alus.
15. Rafidim. Diidentifikasi oleh para ahli purbakala sebagai Wadi Refayid yang terletak dekat Gunung Sinai.
31. Moserot. Tempat wafatnya Harun menurut Ulangan 10:6-7. Tempat ini terletak di dekat Gunung Hor.
Dalam Ulangan 10:6-7, urutan kota-kota yang dikemukakan berbeda, yang menunjukkan bahwa ayat 31 ini mengisahkan perjalanan sebelumnya di wilayah itu, sedangkan ayat 37-39 sama dengan Ulangan 10:6-7; Bilangan 20:22-29.
36. Ezion-Geber (Elat). Yang dimaksudkan adalah Tel elKelifeh di pantai utara Telah Akaba di mana telah dijumpai beberapa hasil kerajinan tembaga dari Salomo.
42. Funon. Feinan di bagian utara Edom, yang disebutkan di dalam naskah-naskah Byzantium, juga merupakan pusat pertambangan tembaga (lih. G. E Wright, Biblical Arhaeology, gamb. 35).
43. Obot. Diidentifikasi sebagai Ain el-Weiba di sisi barat dari Akaba, sekitar tiga puluh mil sebelah selatan Laut Asin.
46. Dibon-Gad. Dibon, beberapa mil sebelah utara Arnon. Suku Gad telah memperolehnya dari orang Moab (21:27-30). Kota ini kemudian menjadi ibu kota Moab menurut prasasti Mesya (835 sM).
49. Mereka berkemah ... dari Bet-Yesimot sampai ke Abel-Sitim. Luas perkemahan orang Israel, seperti disimpulkan dari ayat ini, sesuai dengan banyaknya jumlah mereka yang tercantum di dalam kedua sensus itu.
Perikop Selanjutnya: Apa Yang Harus Dilakukan Sesudah Tanah Kanaan Direbut.
Berikut ini tampilan ayat-ayat Firman Tuhan dalam Kitab Bilangan (Numbers 33:1-49 dengan judul perikop Tempat-tempat Persinggahan Orang Israel di Padang Gurun).
Kita belajar perikop Tempat-tempat Persinggahan Orang Israel di Padang Gurun ini dengan menggunakan tafsiran / catatan Wycliffe. Semua ayat dikutip dalam bentuk tulisan italic warna biru, sedangkan tafsiran / komentar dalam tulisan biasa.
Ayat Akitab dikutip dari software e-Sword, sedangkan komentarinya dari situs Alkitab.sabda.org. Yuk kita belajar.
Tempat-tempat Persinggahan Orang Israel di Padang Gurun (Kitab Bilangan 33:1-49)
Num 33:1 Inilah tempat-tempat persinggahan orang Israel, setelah mereka keluar dari tanah Mesir, pasukan demi pasukan, di bawah pimpinan Musa dan Harun;
Num 33:2 Musa menuliskan perjalanan mereka dari tempat persinggahan ke tempat persinggahan sesuai dengan titah TUHAN; dan inilah tempat-tempat persinggahan mereka dalam perjalanan mereka:
Num 33:3 Mereka berangkat dari Rameses pada bulan yang pertama, pada hari yang kelima belas bulan yang pertama itu; pada hari sesudah Paskah berjalanlah orang Israel keluar, oleh tangan yang dinaikkan, di depan mata semua orang Mesir,
Num 33:4 sementara orang Mesir sedang menguburkan orang-orang yang telah dibunuh TUHAN di antara mereka, yakni semua anak sulung; sebab TUHAN telah menjatuhkan hukuman-hukuman kepada para allah mereka.
Num 33:5 Berangkatlah orang Israel dari Rameses, lalu berkemah di Sukot.
Num 33:6 Mereka berangkat dari Sukot, lalu berkemah di Etam yang di tepi padang gurun.
Num 33:7 Mereka berangkat dari Etam, lalu balik kembali ke Pi-Hahirot yang di depan Baal-Zefon, kemudian berkemah di tentangan Migdol.
Num 33:8 Mereka berangkat dari Pi-Hahirot dan lewat dari tengah-tengah laut ke padang gurun, lalu mereka berjalan tiga hari perjalanan jauhnya di padang gurun Etam, kemudian mereka berkemah di Mara.
Num 33:9 Mereka berangkat dari Mara, lalu sampai ke Elim; di Elim ada dua belas mata air dan tujuh puluh pohon korma; di sanalah mereka berkemah.
Num 33:10 Mereka berangkat dari Elim, lalu berkemah di tepi Laut Teberau.
Num 33:11 Mereka berangkat dari Laut Teberau, lalu berkemah di padang gurun Sin.
Num 33:12 Mereka berangkat dari padang gurun Sin, lalu berkemah di Dofka.
Num 33:13 Mereka berangkat dari Dofka, lalu berkemah di Alus.
Num 33:14 Mereka berangkat dari Alus, lalu berkemah di Rafidim, dan di sana tidak ada air minum untuk bangsa itu.
Num 33:15 Mereka berangkat dari Rafidim, lalu berkemah di padang gurun Sinai.
Num 33:16 Mereka berangkat dari padang gurun Sinai, lalu berkemah di Kibrot-Taawa.
Num 33:17 Mereka berangkat dari Kibrot-Taawa, lalu berkemah di Hazerot.
Num 33:18 Mereka berangkat dari Hazerot, lalu berkemah di Ritma.
Num 33:19 Mereka berangkat dari Ritma, lalu berkemah di Rimon-Peros.
Num 33:20 Mereka berangkat dari Rimon-Peros, lalu berkemah di Libna.
Num 33:21 Mereka berangkat dari Libna, lalu berkemah di Risa.
Num 33:22 Mereka berangkat dari Risa, lalu berkemah di Kehelata.
Num 33:23 Mereka berangkat dari Kehelata, lalu berkemah di Har-Syafer.
Num 33:24 Mereka berangkat dari Har-Syafer, lalu berkemah di Harada.
Num 33:25 Mereka berangkat dari Harada, lalu berkemah di Makhelot.
Num 33:26 Mereka berangkat dari Makhelot, lalu berkemah di Tahat.
Num 33:27 Mereka berangkat dari Tahat, lalu berkemah di Tarah.
Num 33:28 Mereka berangkat dari Tarah, lalu berkemah di Mitka.
Num 33:29 Mereka berangkat dari Mitka, lalu berkemah di Hasmona.
Num 33:30 Mereka berangkat dari Hasmona, lalu berkemah di Moserot.
Num 33:31 Mereka berangkat dari Moserot, lalu berkemah di Bene-Yaakan.
Num 33:32 Mereka berangkat dari Bene-Yaakan, lalu berkemah di Hor-Gidgad.
Num 33:33 Mereka berangkat dari Hor-Gidgad, lalu berkemah di Yotbata.
Num 33:34 Mereka berangkat dari Yotbata, lalu berkemah di Abrona.
Num 33:35 Mereka berangkat dari Abrona, lalu berkemah di Ezion-Geber.
Num 33:36 Mereka berangkat dari Ezion-Geber, lalu berkemah di padang gurun Zin, yaitu Kadesh.
Num 33:37 Mereka berangkat dari Kadesh, lalu berkemah di gunung Hor, di perbatasan tanah Edom.
Num 33:38 Ketika itu imam Harun naik ke gunung Hor sesuai dengan titah TUHAN, dan di situ ia mati pada tahun keempat puluh sesudah orang Israel keluar dari tanah Mesir, pada bulan yang kelima, pada tanggal satu bulan itu;
Num 33:39 Harun berumur seratus dua puluh tiga tahun, ketika ia mati di gunung Hor.
Num 33:40 Pada waktu itu raja negeri Arad, orang Kanaan itu, yang tinggal di Tanah Negeb di tanah Kanaan, mendengar kabar tentang kedatangan orang Israel.
Num 33:41 Berangkatlah mereka dari gunung Hor, lalu berkemah di Zalmona.
Num 33:42 Mereka berangkat dari Zalmona, lalu berkemah di Funon.
Num 33:43 Mereka berangkat dari Funon, lalu berkemah di Obot.
Num 33:44 Mereka berangkat dari Obot, lalu berkemah dekat reruntuhan di Abarim di daerah Moab.
Num 33:45 Mereka berangkat dari reruntuhan itu, lalu berkemah di Dibon-Gad.
Num 33:46 Mereka berangkat dari Dibon-Gad, lalu berkemah di Almon-Diblataim.
Num 33:47 Mereka berangkat dari Almon-Diblataim, lalu berkemah di pegunungan Abarim di depan Nebo.
Num 33:48 Mereka berangkat dari pegunungan Abarim, lalu berkemah di dataran Moab di tepi sungai Yordan dekat Yerikho.
Num 33:49 Mereka berkemah di tepi sungai Yordan, dari Bet-Yesimot sampai ke Abel-Sitim di dataran Moab.
Persiapan Untuk Memasuki Negeri yang Dijanjikan (26:1-36:13).
Sejak bagian ini hingga akhir Kitab Bilangan, semua pokok bahasannya terkait langsung dengan masuknya Israel ke negeri yang dijanjikan, pengumpulan kembali laskar Israel (ps. 26), masalah warisan bagi anak perempuan dan pentahbisan pengganti Musa (ps. 27), pembagian tanah dan berbagai petunjuk untuk menetap di negeri itu (ps. 32, 34), serta pendirian kota-kota orang Lewi (ps. 35).
Rute dari Mesir ke Yordan (33:1-49).
Pasal 33 mengisahkan petualangan Israel sejak mereka meninggalkan Mesir hingga mereka sampai di tepi Sungai Yordan empat puluh tahun kemudian.
Di ayat 2 dikemukakan, bahwa Musa menuliskan fakta-fakta ini sesuai dengan yang diperintahkan Tuhan.
Tanggung jawab untuk membuktikan terletak di pundak orang-orang yang mengatakan, bahwa pasal ini merupakan perpaduan dari beberapa dokumen yang berasal dari tanggal yang kemudian, sebab tidak ada bukti mengenai peranan penulis palsu di dalam tradisi penulisan Ibrani sebelum zaman Helenistis.
Tidak diketahui apa-apa mengenai bagian dari perjalanan yang dikisahkan di ayat 18-30. Nas ini mengisahkan rute bangsa itu sepanjang tiga puluh tujuh tahun tanpa berita sesudah kekalahan mereka di Horma (14:15).
Pasal ini tidak menyebut Kadesy pada saat dua belas pengintai diutus (ay. 18). Mungkin alasannya ialah karena Kadesy merupakan nama sebuah wilayah dan juga sebuah kota di Padang Gurun Paran-Sin dan karena Ritma merupakan wadi yang lebih kecil di wilayah Kadesy.
Perkemahan mereka meliputi wilayah yang luas, sehingga mungkin mencakup kedua kota itu (bdg. ay. 49). Wadi Abu Retema (bdg. Ritma) terletak dekat Ain Kadeis yang diyakini para ahli purbakala terletak di dekat Kadesy-Barnea (KD, jilid III, hlm. 243).
8. Padang gurun Etam. Dinamakan padang gurun Syur dalam Keluaran 15:22. Ini adalah rute kuno yang pernah dipakai para leluhur (Kej. 16:7; 20:1; 24:62; 25:18; 26:22).
13. Dofka ... Alus. Dofka kini dikenal sebagai Erabit El-Kadim, sebuah pusat pertambangan Mesir (G. E. Wright, Biblical Archaeology, hlm. 64). Semua tempat yang disebutkan pada ayat 5-12 dijumpai di dalam kisah Kitab Keluaran terkecuali Dofka dan Alus.
15. Rafidim. Diidentifikasi oleh para ahli purbakala sebagai Wadi Refayid yang terletak dekat Gunung Sinai.
31. Moserot. Tempat wafatnya Harun menurut Ulangan 10:6-7. Tempat ini terletak di dekat Gunung Hor.
Dalam Ulangan 10:6-7, urutan kota-kota yang dikemukakan berbeda, yang menunjukkan bahwa ayat 31 ini mengisahkan perjalanan sebelumnya di wilayah itu, sedangkan ayat 37-39 sama dengan Ulangan 10:6-7; Bilangan 20:22-29.
36. Ezion-Geber (Elat). Yang dimaksudkan adalah Tel elKelifeh di pantai utara Telah Akaba di mana telah dijumpai beberapa hasil kerajinan tembaga dari Salomo.
42. Funon. Feinan di bagian utara Edom, yang disebutkan di dalam naskah-naskah Byzantium, juga merupakan pusat pertambangan tembaga (lih. G. E Wright, Biblical Arhaeology, gamb. 35).
43. Obot. Diidentifikasi sebagai Ain el-Weiba di sisi barat dari Akaba, sekitar tiga puluh mil sebelah selatan Laut Asin.
46. Dibon-Gad. Dibon, beberapa mil sebelah utara Arnon. Suku Gad telah memperolehnya dari orang Moab (21:27-30). Kota ini kemudian menjadi ibu kota Moab menurut prasasti Mesya (835 sM).
49. Mereka berkemah ... dari Bet-Yesimot sampai ke Abel-Sitim. Luas perkemahan orang Israel, seperti disimpulkan dari ayat ini, sesuai dengan banyaknya jumlah mereka yang tercantum di dalam kedua sensus itu.
Perikop Selanjutnya: Apa Yang Harus Dilakukan Sesudah Tanah Kanaan Direbut.