Zakaria 9:11-17: Israel Dipulihkan Kembali

Klik:

Zechariah / Zakaria 9:11-17


Zec 9:11 Mengenai engkau, oleh karena darah perjanjian-Ku dengan engkau, Aku akan melepaskan orang-orang tahananmu dari lobang yang tidak berair.

Zec 9:12 Kembalilah ke kota bentengmu, hai orang tahanan yang penuh harapan! Pada hari ini juga Aku memberitahukan: Aku akan memberi ganti kepadamu dua kali lipat!

Zec 9:13 Sebab Aku melentur Yehuda bagi-Ku, busur Kuisi dengan Efraim, dan Aku mengayunkan anak-anakmu, hai Sion, terhadap anak-anakmu, hai Yunani, dan Aku akan memakai engkau seperti pedang seorang pahlawan.

Zec 9:14 TUHAN akan menampakkan diri kepada mereka, dan anak panah-Nya akan melayang keluar seperti kilat. Dan Tuhan ALLAH akan meniup sangkakala dan akan berjalan maju dalam angin badai dari selatan.

Zec 9:15 TUHAN semesta alam akan melindungi mereka, dan mereka akan menghabisi dan menginjak-injak pengumban-pengumban. Mereka akan minum darah seperti minum anggur dan menjadi penuh seperti bokor penyiraman, seperti penjuru-penjuru mezbah.

Zec 9:16 TUHAN, Allah mereka, akan menyelamatkan mereka pada hari itu; seperti kawanan domba umat-Nya itu, sungguh, mereka seperti permata-permata mahkota yang berkilap-kilap, demikianlah mereka di tanah TUHAN.

Zec 9:17 Sungguh, alangkah baiknya itu dan alangkah indahnya! Teruna bertumbuh pesat karena gandum, dan anak dara karena anggur.


Tafsiran Wycliffe


11. Orang-orang tahananmu. Suatu suasana peperangan yang lain ditunjukkan.

Namun, terlebih dulu ada kata harapan disampaikan kepada orang-orang yang masih berada di Babel, yang didasarkan pada perjanjian darah yang dibuat di Sinai.

Bagaimanapun, perjanjian dengan Abraham tidak dapat dikesampingkan (bdg. Kej. 15:9-12, 18-21).

Bagi mereka yang kembali akan tersedia berkat dan harapan.

12. Aku akan memberi ganti kepadamu dua kali lipat. Tersedia berkat dalam jumlah besar dan melimpah sebagai ganti penderitaan mereka sebelumnya.

13. Terhadap anak-anakmu, hai Yunani. Sisa pasal ini menubuatkan kemenangan-kemenangan era Makabe (pada abad kedua SM), ketika, sebagaimana yang sekarang kita ketahui, bangsa Israel berhasil dalam konflik mereka melawan Antiokhus Epifanes (bdg. Dan. 11:32; juga Dan. 8:9-14).

14. Tuhan akan menampakkan diri kepada mereka. Tuhan menjanjikan kepada mereka campur tangan-Nya secara pribadi untuk kepentingan mereka.

Hal yang tidak dapat dijelaskan oleh para sejarawan adalah karya adikodrati Allah.

15. Seperti penjuru-penjuru mezbah. Dengan gambaran yang berani dan gamblang, Zakharia melukiskan pembunuhan besar-besaran terhadap para penindas Israel.

16. Tuhan, Allah mereka, akan menyelamatkan mereka. Kemenangan fisik hanyalah berkat kecil; kelepasan rohani dijamin bagi mereka.

Permata-permata mahkota. Sebagai umat yang sudah ditebus, mereka akan menjadi kesukaan hati Allah, seperti mahkota yang dikenakan dan dibanggakan.

17. Alangkah baiknya itu. Kebaikan Allah yang tidak terbatas akan terwujud dalam kemakmuran penuh damai sejahtera pada zaman Mesias.

Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel