Lukas 14:12-14: Siapa yang Harus Diundang

Klik:

Luke / Lukas 14:12-14


Luk 14:12 Dan Yesus berkata juga kepada orang yang mengundang Dia: "Apabila engkau mengadakan perjamuan siang atau perjamuan malam, janganlah engkau mengundang sahabat-sahabatmu atau saudara-saudaramu atau kaum keluargamu atau tetangga-tetanggamu yang kaya, karena mereka akan membalasnya dengan mengundang engkau pula dan dengan demikian engkau mendapat balasnya.

Luk 14:13 Tetapi apabila engkau mengadakan perjamuan, undanglah orang-orang miskin, orang-orang cacat, orang-orang lumpuh dan orang-orang buta.

Luk 14:14 Dan engkau akan berbahagia, karena mereka tidak mempunyai apa-apa untuk membalasnya kepadamu. Sebab engkau akan mendapat balasnya pada hari kebangkitan orang-orang benar."


Tafsiran Wycliffe


Jalan Menuju Salib (9:51-18:30).

Bagian dari Injil Lukas, yang sebagian besar memang khas Lukas, mengandung banyak episode dan perumpamaan yang tidak dijumpai dalam Injil lain, dan mungkin merupakan hasil riset pribadinya.

Kronologinya sulit dilacak; bagian ini tampaknya merupakan kumpulan cerita dan bukan suatu narasi yang lengkap.

Sekalipun demikian, bagian ini menyajikan ajaran Yesus pada tahun terakhir pelayanan-Nya, dan menggambarkan periode yang penuh penolakan dan ketegangan.

12. Yesus berkata juga kepada orang yang mengundang Dia. Yesus mengatakan sesuatu kepada tuan rumah juga, selain kepada para tamu.

Janganlah engkau mengundang sahabat-sahabatmu atau saudara-saudaramu atau kaum keluargamu atau tetangga-tetanggamu yang kaya. Kerajaan Allah bukan suatu masyarakat tertutup, yang hanya terdiri dari orang kaya, juga bukan perkumpulan para sahabat.

13. Undanglah orang-orang miskin, orang-orang cacat, orang-orang lumpuh dan orang-orang buta. Tuhan kita mengecam kebiasaan mementingkan diri, yakni menghibur hanya orang-orang yang dapat mengadakan pesta yang sama.

Tuhan ingin tuan rumah-Nya melihat, bahwa kekayaan yang dimiliki itu merupakan kesempatan untuk menolong orang-orang yang cacat dan tidak berdaya.

14. Kebangkitan orang-orang benar. Bahasa yang dipakai di sini mendukung pandangan tentang adanya dua kebangkitan, yang satu kebangkitan orang benar dan satunya kebangkitan orang fasik (bdg. Yoh. 5:29; I Kor. 15:23; Flp. 3:11; I Tes. 4:16, Ibr. 11:35; Why. 20:5, 6), yang terpisah oleh jangka waktu tertentu.

Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel