2 Tawarikh: Penghasilan Salomo dan Kekayaannya

Klik:

2 Chronicles 9:13-28


2Ch 9:13 Adapun berat emas, yang dibawa kepada Salomo dalam satu tahun ialah seberat enam ratus enam puluh enam talenta,

2Ch 9:14 belum terhitung yang dibawa oleh saudagar-saudagar dan pedagang-pedagang; juga semua raja Arab dan bupati-bupati di negeri itu membawa emas dan perak kepada Salomo.

2Ch 9:15 Raja Salomo membuat dua ratus perisai besar dari emas tempaan, enam ratus syikal emas tempaan dipakainya untuk setiap perisai besar;

2Ch 9:16 ia membuat juga tiga ratus perisai kecil dari emas tempaan, tiga ratus syikal emas dipakainya untuk setiap perisai kecil; lalu raja menaruh semuanya itu di dalam gedung "Hutan Libanon".

2Ch 9:17 Juga raja membuat takhta besar dari gading, yang disalutnya dengan emas murni.

2Ch 9:18 Takhta itu enam tingkatnya, dan tumpuan kakinya dari emas, yang dipautkan pada takhta itu, dan pada kedua sisi tempat duduk ada kelek-kelek. Di samping kelek-kelek itu berdiri dua singa,

2Ch 9:19 sedang dua belas singa berdiri di atas keenam tingkat itu sebelah-menyebelah; belum pernah diperbuat yang demikian bagi sesuatu kerajaan.

2Ch 9:20 Segala perkakas minuman raja Salomo dari emas dan segala barang di gedung "Hutan Libanon" itu dari emas murni; perak tidak dianggap berharga pada zaman Salomo.

2Ch 9:21 Sebab raja mempunyai kapal-kapal yang berlayar ke Tarsis bersama-sama dengan orang-orang Huram; dan sekali tiga tahun kapal-kapal Tarsis itu datang membawa emas dan perak serta gading; juga kera dan burung merak.

2Ch 9:22 Raja Salomo melebihi semua raja di bumi dalam hal kekayaan dan hikmat.

2Ch 9:23 Semua raja di bumi berikhtiar menghadap Salomo untuk menyaksikan hikmat yang telah ditaruh Allah di dalam hatinya.

2Ch 9:24 Mereka datang masing-masing membawa persembahannya, yakni barang-barang perak dan barang-barang emas, pakaian, senjata, rempah-rempah, kuda dan bagal, dan begitulah tahun demi tahun.

2Ch 9:25 Salomo mempunyai juga empat ribu kandang untuk kuda-kudanya dan kereta-keretanya dan dua belas ribu orang berkuda, yang ditempatkan dalam kota-kota kereta dan dekat raja di Yerusalem.

2Ch 9:26 Dan ia memerintah atas semua raja mulai dari sungai Efrat sampai negeri orang Filistin dan sampai ke tapal batas Mesir.

2Ch 9:27 Raja membuat banyaknya perak di Yerusalem sama seperti batu, dan banyaknya pohon kayu aras sama seperti pohon ara yang tumbuh di Daerah Bukit.

2Ch 9:28 Kuda untuk Salomo didatangkan dari Misraim dan dari segala negeri.


Tafsiran Wycliffe


13. Enam ratus enam puluh enam talenta emas yang dibawa dalam satu tahun. Sekitar $ 25,000,000.

14. Saudagar-saudagar. Secara harfiah, orang-orang yang menjadi kafilah.

Bupati-bupati di negeri itu. Raja-raja taklukan di negeri-negeri sekitar.

15. Setiap perisai yang jumlahnya dua ratus (perisai yang besar untuk menutupi seluruh tubuh) dilapisi enam ratus syikal emas (sekitar 240 ons) berharga sekitar $ 7,600.

Tiga ratus perisai yang lebih kecil (ay. 16) harganya setengah harga perisai yang besar (di I Raj. 10:17 yang memakai ukuran berbeda; Ibrani, "manim; bdg. HDB, IV: 903).

16. Gedung, atau istana, Hutan Libanon (di Yerusalem) memperoleh nama tersebut akibat barisan tiang yang terbuat dari kayu aras (I Raj. 7:2-5).

18. Kelek-kelek adalah tempat meletakkan tangan.

21. Kapal-kapal Salomo berlayar ke Tarsis. Secara harfiah, sama dengan kapal-kapal ke Tarsis.

Bukan karena kapal-kapal itu berlayar ke Tarsis (Tartessus, di pantai Spanyol di Mediterania), sebab kapal-kapal Salomo berlayar mengarungi Laut Merah (8:17, 18), melainkan karena kapal-kapal Salomo tersebut merupakan kapal sebesar kapal yang berlayar ke Tarsis.

24. Senjata. Ibrani, nesheq.

25. Empat ribu kandang untuk kuda (bdg. taf. 1:14, 17), seperti di I Raja-Raja 4:26.

26. Ia memerintah ... mulai dari Sungai Efrat. Sungai Efrat (I Raj. 4:21, 24). Dengan demikian wilayah kekuasaannya sesuai dengan yang dijanjikan Allah kepada Abraham (Kej. 15:18).

Kemegahannya (9:1-31).

Tuhan kita, Yesus Kristus pernah berbicara tentang Salomo dalam segala kemegahannya (Mat. 6:29); pasal 9 ini (kisahnya sama dengan I Raj. 10) mengemukakan aneka ragam data sejarah yang menggambarkan kemegahan Salomo: kunjungan ratu Syeba (ay. 1-12); harta yang ia kumpulkan, perisai, takhta dan perlengkapan yang dihasilkan (ay. 13-21) dan jangkauan dari ketenaran dan kekuasaannya (ay. 22-28).

Kemudian disajikan sebuah rangkuman penutup tentang masa pemerintahan Salomo secara keseluruhan (ay. 19-31).

Kerajaan Salomo (8:1-9:31).

Sama seperti penghargaan penulis Tawarikh atas kerajaan Daud memberikan semangat kepada masyarakat Israel pasca pembuangan sebab kuasa Allah tampak demikian nyata, demikian pula uraiannya tentang kerajaan Salomo memberikan peragaan yang efektif tentang kemuliaan yang mengikuti pekerjaan melayani Allah.

Secara khusus penulis Tawarikh mengakhiri catatannya tentang masa pemerintahan Salomo dengan garis besar prestasi dalam masa pemerintahannya (ps. 8) dan dengan sejumlah ilustrasi tentang segenap kecemerlangan yang mengelilingi takhtanya (ps. 9).

Bahan ini cukup sesuai dengan yang dikemukakan oleh penulis Raja-raja, terkecuali karena dianggap kurang membangun, atau bahkan mengganggu tujuan teokratis Ezra, maka rincian staf pegawai otokratis Salomo (I Raj. 4), segenap pemborosan yang dilakukan oleh istananya (I Raj. 7:1-12), penyembahan berhala yang disebabkan oleh poligami yang dilakukan olehnya (I Raj. 11:1-8), dan sejumlah akibat kemerosotan politik yang kemudian merupakan ciri-ciri dari akhir pemerintahannya (11:9-40) sengaja dihapus.

Sumber bahan: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel