Jeremiah 47: Mengenai Orang Filistin

Klik:

Jeremiah 47


Jer 47:1 Firman TUHAN yang datang kepada nabi Yeremia mengenai orang Filistin, sebelum Firaun mengalahkan Gaza.

Jer 47:2 "Beginilah firman TUHAN: Lihat, air yang meluas mengamuk dari utara menjadi sungai yang membanjir, membanjiri negeri serta isinya, kota serta penduduknya. Manusia akan berteriak, dan seluruh penduduk negeri akan meratap,

Jer 47:3 mendengar bunyi derap kuku kudanya, mendengar derak-derik keretanya, kertak-kertuk rodanya. Para ayah tidak lagi berpaling menoleh kepada anak-anak, sebab tangan mereka sudah lemas,

Jer 47:4 oleh karena telah tiba harinya untuk membinasakan semua orang Filistin, dan melenyapkan bagi Tirus dan Sidon setiap penolong yang masih tinggal. Sungguh, TUHAN akan membinasakan orang Filistin, yakni sisa orang yang datang dari pulau Kaftor.

Jer 47:5 Gaza telah menjadi gundul, Askelon telah menjadi bungkam; hai Asdod, sisa orang Enak, berapa lama lagi engkau menoreh-noreh diri?

Jer 47:6 Ah, pedang TUHAN, berapa lama lagi baru engkau berhenti? Masuklah kembali ke dalam sarungmu, jadilah tenang dan beristirahatlah!

Jer 47:7 Tetapi bagaimana ia dapat berhenti? Bukankah TUHAN memerintahkannya? Ke Askelon dan ke tepi pantai laut, ke sanalah Ia menyuruhnya!"


Tafsiran Wycliffe


Nubuat Melawan Filistin (47:1-7).

Orang Filistin mendiami daerah pesisir dari Palestina yang dinamakan Dataran Filistin.

Mereka memiliki 5 kota: Ekron, Asdod, Askelon, Gaza dan Gad.

Walaupun Daud sampai tingkat tertentu menundukkan orang Filistin, namun selama kerajaan Israel terpecah, kota-kota orang Filistin mempertahankan kemerdekaan terhadap Yahudi.

Inskripsi-inskripsi bangsa Asyur menyebut mereka bangsa yang hebat.

Pertempuran berkali-kali di Dataran Filistin dari zaman Asyur sampai zaman Iskandar Agung membuat bangsa Filistin secara perlahan-lahan berkurang.

Mereka yang masih tinggal ditaklukkan oleh dinasti Makabe (paruh kedua abad kedua SM) dan terserap ke dalam bangsa Ibrani.

Nubuat-nubuat lain mengenai Filistin ditemukan dalam kitab-kitab Amos 1:6-8; Yesaya 14:28-31; Yehezkiel 25:15-17; Zefanya 2:4-7.

1. Sebelum Firaun mengalahkan Gaza. Barangkali ini terjadi selama operasi militer yang menewaskan Yosia di Megido (II Raj. 23:29,30).

Dari utara. Babel bukan hanya menjadi ancaman bagi Yehuda, tetapi juga bagi seluruh kawasan timur Mediterania (Laut Tengah). Lihat Pendahuluan, Ancaman dari Utara.

4. Tirus dan Sidon merupakan kota-kota utama Fenisia, terletak di pantai Libanon (sekarang).

Dua kota ini menjadi pusat perdagangan melalui laut dan gigih menentang dominasi Asyur dan Babel.

Walaupun dua-duanya bersahabat dengan bangsa Ibrani selama kerajaan masih bersatu, belakangan mereka menjadi musuh sengit.

Nubuat-nubuat tentang mereka ada dalam Amos 1:9,10; Yoel 3:4-8; Yesaya 23:15-18; Yeremia 27:1-11; Yehezkiel 26-28.

Tidak diketahui, kenapa mereka disebutkan dalam kaitannya dengan Filistin ini, mungkin mereka adalah sekutunya.

Sisa orang yang datang dari pulau Kaftor. Kaftor biasa diidentifikasi sebagai pulau Kreta, yang diduga adalah tempat asal bangsa Filistin sebelum mereka bermigrasi ke Palestina (Am. 9:7; Ul. 2:23).

5. Menjadi gundul. Barangkali ini sebuah pernyataan kiasan yang menunjukkan, bahwa Gaza akan diratakan dengan tanah, atau mungkin merupakan pertanda berduka atas kehancuran itu (bdg. tafsiran atas 16:5).

Sisa orang Enak. Ini sama dengan LXX, dengan perubahan satu huruf Ibrani saja.

AV. With the remnant of their valley, sulit dimengerti.

Orang Enak adalah pemukim asli di Palestina (bdg. Yos. 11:21,22).

Menoreh-noreh diri. Lihat tafsiran atas 16:5.

7. Tepi pantai laut, yakni Dataran Palestina.

III. Nubuat-nubuat Yeremia Tentang Bangsa-bangsa Lain (46:1-51:64).

Nabi Ibrani ini secara khas menyampaikan firman bagi bangsa-bangsa di sekitar bangsa Ibrani seperti juga bagi Bangsa Pilihan itu.

Yeremia telah ditetapkan sebagai "nabi bagi bangsa-bangsa" (1:5) dan diangkat "atas bangsa-bangsa dan atas kerajaan-kerajaan" (1:10).

Pada bagian terakhir kitab ini, dikumpulkan nubuat-nubuat berisi dakwaan kepada bangsa-bangsa lain, yang diberikan pada berbagai zaman.

Alkitab berbahasa Yunani menempatkan nubuat-nubuat ini langsung setelah 25:13.

Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel