Yehezkiel 30:1-19: Hukuman TUHAN Atas Mesir

Klik:

Ezekiel / Yehezkiel 30:1-19


Eze 30:1 Datanglah firman TUHAN kepadaku:

Eze 30:2 "Hai anak manusia, bernubuatlah dan katakanlah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Merataplah: Aduh, hari itu!

Eze 30:3 Hari itu sudah dekat, hari TUHAN sudah dekat, hari dengan awan gelap; itu adalah saat bangsa-bangsa.

Eze 30:4 Pedang datang atas Mesir dan Etiopia akan gemetar pada saat berebahan orang-orang yang mati terbunuh di Mesir dan kekayaannya dilarikan dan dasar-dasarnya terbongkar.

Eze 30:5 Orang Etiopia, Put, Lud, seluruh tanah Arab, Libia dan orang-orang dari negeri yang bersekutu dengan mereka akan mati rebah oleh pedang bersama mereka.

Eze 30:6 Beginilah firman TUHAN: Orang-orang yang mendukung Mesir akan mati rebah, dan kecongkakan Mesir yang ditimbulkan kekuatannya akan patah. Dari Migdol sampai Siene mereka mati rebah oleh pedang, demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Eze 30:7 Ia akan dimusnahkan di tengah negeri-negeri yang sudah sunyi sepi dan kota-kotanya termasuk kota-kota yang sudah runtuh.

Eze 30:8 Maka mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN, pada saat Aku menimbulkan api di Mesir sehingga semua orang yang membantunya dimusnahkan.

Eze 30:9 Pada hari itu utusan-utusan-Ku akan berangkat dengan cepat-cepat untuk mengejutkan Etiopia yang bersenang-senang dan mereka akan gentar pada hari penghukuman Mesir; sebab, sungguh, hari itu akan datang!

Eze 30:10 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku akan meniadakan kekayaan Mesir dengan perantaraan Nebukadnezar, raja Babel.

Eze 30:11 Ia bersama bangsanya, yaitu yang paling ganas di antara bangsa-bangsa, akan dibawa untuk memusnahkan tanah itu dan mereka akan menghunus pedang terhadap Mesir dan memenuhi tanah itu dengan orang-orang yang terbunuh.

Eze 30:12 Aku akan mengeringkan anak-anak sungai Nil dan akan menyerahkan tanah itu dalam tangan orang-orang jahat dan memusnahkan tanah itu serta segala isinya dengan perantaraan orang-orang asing. Aku, TUHAN, yang mengatakannya.

Eze 30:13 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku akan membinasakan berhala-berhala dan meniadakan dewa-dewa dari Memfis; dan tidak akan ada lagi pemimpin di tanah Mesir dan Aku akan menimbulkan ketakutan di sana.

Eze 30:14 Aku akan memusnahkan Patros dan menimbulkan api di Soan dan menjatuhkan hukuman atas Tebe.

Eze 30:15 Aku akan mencurahkan amarah-Ku atas Sin, benteng Mesir dan melenyapkan kekayaan Tebe.

Eze 30:16 Aku akan menimbulkan api di Mesir, Sin akan gemetar dan Tebe akan direbut dan tembok-temboknya akan dibongkar.

Eze 30:17 Teruna-teruna On dan Pi-Beset akan mati rebah oleh pedang dan perempuan-perempuan akan diangkut tertawan.

Eze 30:18 Di Tahpanhes hari akan menjadi gelap pada saat Aku mematahkan kekuasaan Mesir di sana dan kecongkakannya, yang ditimbulkan kekuatannya, berakhir. Kota itu akan ditutupi oleh awan dan anak-anaknya perempuan akan diangkut tertawan.

Eze 30:19 Dan Aku akan menjatuhkan hukuman atas Mesir dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN."


Tafsiran Wycliffe


Semua Fase Kehidupan Mesir Akan Dihukum Pada Hari Tuhan (30:1-19).

Bagian ini, dari yang bersifat eskatologis, adalah satu-satunya bagian yang tidak memiliki penanggalan, tetapi mungkin secara kronologis berhubungan dengan 29:1-16.

Bagian ini terdiri dari empat nubuatan, yang masing-masing dibuka dengan: "Beginilah firman Tuhan ALLAH" (lih. ay. 2, 6, 10, 13).

3. Hari TUHAN. Dies irae "hari kemurkaan". Lihat juga 7:7; Amos 5:18-20; Zefanya 1:7,14; Yesaya 13:6; Yoel 1:5; 2:1-2. Inilah hari penghukuman atas dosa dan bencana akhir dari dunia kafir yang diwakili oleh Mesir.

4. Dasar-dasarnya. Lembaga-lembaga politik dan sosial yang menjadi kekuatan Mesir (bdg. ay. 6, 8, 13, 15, 17).

5. Para sekutu Mesir akan diruntuhkan.

Arab (RSV). Terjemahan ini mengikuti Symmachus, Aquila, dan Siria sebagai ganti AV: bangsa yang bercampur.

Libia. Di Afrika Utara, sebelah barat Mesir (bdg. Nah. 3:9). Baca Lûb, bersama LXX, dan Siria untuk Chûb yang tidak dikenal dari Teks Masoret.

Orang-orang dari negeri yang bersekutu. Harfiahnya: dan anak-anak dari tanah hasil perjanjian dengan mereka.

Sebuah acuan untuk sekutu-sekutu Mesir dan bukannya prajurit-prajurit Yahudi dalam pasukan Psamtik II (594-588 SM; lihat Letter of Aristeas, ps. 13).

6. Migdol sampai Siene (RSV). Lebih tepat daripada AV: dari menara Siene. Bandingkan 29:10.

7. Bandingkan 29:12.

8. Api. Lambang perang (bdg. ay. 14,16).

9. Bandingkan Yesaya 18:2. Tindakan Allah melawan Mesir dimaksudkan untuk memperingatkan Etiopia yang bersenang-senang (AV: ceroboh) dan dunia.

10. Kekayaan Mesir (bdg. ay. 4; 29:19) akan dibawa oleh Nebukadnezar, yang disebutkan namanya untuk pertama kalinya di sini. Keterangan dalam 29:17-19 adalah dari tanggal belakangan.

11. Ganas. Bandingkan 28:7; 31:12; 32:12; 7:24.

12. Aku akan mengeringkan anak-anak sungai. Keringnya anak-anak sungai Nil (bdg. 29:3) akan merupakan malapetaka bagi Mesir. Bandingkan Yesaya 19:5.

Tangan orang-orang jahat ... orang-orang asing. Bandingkan Habakuk 1:6, 12, 13.

Para Pemimpin dan Kota-kota Mesir Akan Dihancurkan (30:13-19).

Delapan kota utama, tiga di Mesir Bawah, dan lima di Mesir Atas, dipilih untuk dihancurkan.

13. Berhala-berhala ... dan dewa-dewa. Kata gillûlim, "kayu, balok" dan `elîlîm, "bukan dewa-dewa", hanya dipakai di sini dalam Kitab Yehezkiel, tetapi sering digunakan dalam Kitab Yesaya.

Salah satu usulan adalah membacanya sebagai gedôlîm, "para bangsawan" dan êlîm, "para pemimpin" (LXX).

Memfis (Yun.). Atau Noph (Ibr.), Menofri (Mesir), dekat mit Rahineh, sepuluh mil di sebelah selatan Kairo. Tempat dewa api, Ptah, dan lembu Apis.

14. Patros. Bandingkan 29:14. Soan, Mesir S'nt, atau Yunani, Tanis. Ibukota Hiksos yaitu Avaris, sekarang San el-Hagar, di sebelah timur Delta Nil, sebelah barat Pelusium.

Tebe. Atau No, No-Amon, Mesir Net, ibu kota Mesir Atas, 400 mil di sebelah selatan Memfis, tempat dewa matahari, Amon.

15. Sin. Demikian Teks Masoret (hanya di sini dalam Kitab Yehezkiel). Vulgata memakai Pelusium. Dikenal sebagai Tell Foramen. Sebuah benteng perbatasan di sebelah perbatasan timur laut, di wilayah Pelusium, 23 mil di sebelah tenggara Port Said.

16. Sin (Pelusium) sampai Tebe (No) adalah seluruh Mesir dari utara ke selatan.

17. On, atau Aven. Mesir, 'nw, Yunani, Heliopolis. Sekarang Tell Hasn, atau `Ain Shems, "sumber matahari", terletak sekitar tujuh mil di sebelah timur laut Kairo. Merupakan takhta dewa matahari Ra. Juga kediaman mertua Yusuf (Kej. 41:45, 50).

Pi-Beset. Mesir: Pi Bastis, Yunani: Bubastis. Sekarang Tel Basta, 30 mil di sebelah utara - timur laut Kairo. Ini adalah tempat dewi Bast, yang olehnya kucing dianggap hewan suci.

18. Tahpanhes. Yunani: Daphnae. Sekarang Tell Defenneh, di pinggir sungai Nil, Pelusiac. Sebuah benteng perbatasan di sebelah timur, kira-kira 30 mil di sebelah barat daya Pelusium.

19. Aku akan menjatuhkan hukuman. Tujuan dari hukuman itu adalah untuk menjadi penyataan Tuhan dan pengakuan akan keilahian-Nya.

II. Nubuatan Melawan Bangsa-bangsa Asing (25:1-32:32).

Nubuatan yang mengumumkan hukuman atas bangsa-bangsa yang menjadi musuh Israel (ps. 25-32), merupakan sebuah peralihan antara nubuatan tentang penghakiman atas Yehuda dan Yerusalem (ps. 1-24) dengan nubuatan tentang pemulihannya (ps. 33-39; 40-48).

Nubuatan melawan bangsa-bangsa asing, juga dikelompokkan bersama-sama dalam kitab nabi-nabi lain: Yesaya 13-23; Yeremia 46-51; Amos 1; 2; Zefanya 2:4-15.

Sebelum bangsa yang ideal bisa diwujudkan, musuh-musuh harus dihancurkan dan Israel dibuat aman di tanahnya (28:24, 26; 34:28, 29).

Tujuh bangsa, mungkin suatu simbol kesempurnaan, ditetapkan untuk menerima hukuman.

Lima di antaranya telah bersekutu melawan Kasdim (Yer. 27:1-3).

Babel, kekuatan anti Allah dari PL, tidak termasuk dalam bangsa-bangsa yang mendapat penuduhan-penuduhan tersebut, mungkin karena bangsa itu menjadi alat keadilan Allah (29:17 dst.), sekalipun Yehezkiel mengetahui karakter bangsa Kasdim (7:21, 22, 24; 28:6; 30:11, 12; 31:12).

Tuhan akan memberikan hukuman atas musuh-musuh di sekitar Israel, karena perbuatan mereka terhadap Israel (25:3, 8, 12, 15; 26:2; 29:6) dan karena kesombongan serta pemujaan diri mereka yang jahat (28; 29:3).

Di sini, sebagaimana dalam nubuatan untuk bangsa asing dari kitab-kitab nabi-nabi lain, ditunjukkan pandangan internasional dari nubuatan Ibrani, dengan penekanannya pada kedaulatan universal Allah dan tanggung jawab moral dari semua manusia.

"Kedudukan sebuah bangsa di antara bangsa-bangsa bergantung pada kontribusinya kepada tujuan Allah bagi umat manusia, dan pada penghormatannya kepada peraturan universal Allah" (Cook, ICC, hlm. 282).

Bangsa-bangsa yang berada dalam penelitian sang nabi adalah Amon, Moab, Edom, Filistin (25:1-7, 8-11, 12-14, 15-17), Tirus (tiga nubuatan: 26; 27; 28:1-19), Sidon (28:20-26), dan Mesir (tujuh nubuatan: 29:1-16, 17-21; 30:1-19, 20-26; 31; 32:1-16, 17-32).

Empat nubuatan yang pertama, pendek dan sederhana (ps. 25), sementara nubuatan melawan Tirus (ps. 26-28) dan Mesir (ps. 29-32), merupakan puisi-puisi indah yang panjang, penuh warna dan berapi-api, yang dengan baik menggambarkan beragam gaya Yehezkiel.

Penanggalan yang diberikan untuk beberapa nubuatan yang ada dalam bagian ini, antara tahun 587/586 SM (tujuh bulan sebelum kejatuhan Yerusalem, 29:1) dan 571/570 SM (16 tahun sesudah kejatuhan Yerusalem, 29:17).

Tujuh Nubuat Melawan Mesir (29:1-32:32).

Kutukan-kutukan lainnya atas Mesir muncul dalam Yesaya 19; Yeremia 46; Zakharia 14:18, 19.

Dosa Mesir adalah kesombongannya (Yeh. 29:3, 9b; 30:10) dan tindakannya membawa Israel menjauh dari Tuhan (29:6-9a).

Hubungan Israel dengan Mesir pada zaman itu dijelaskan dalam Pendahuluan Kitab Yehezkiel.

Karena Mesir adalah kekuatan dunia yang besar, yang memerintah atas bangsa-bangsa dan ingin menguasai dunia (29:15), sang nabi mengecamnya dalam skala dunia.

Penghakiman atas Mesir akan menjadi "hari TUHAN" (30:3).

Kejatuhan bangsa besar itu akan dirasakan di seluruh dunia (32:10), bahkan alam ciptaan akan gemetar (31:15).

Dunia akan mengetahui, bahwa Allah adalah Tuhan (30:19,26).

Tujuh nubuat menggambarkan penghakiman Allah atas Mesir dalam beragam cara:

(1) Firaun sebagai monster laut atau buaya akan dilemparkan untuk dimangsa, dan bangsa itu akan dipulihkan menjadi bangsa yang lemah setelah 40 tahun (29:1-16).

(2) Mesir akan diberikan kepada Nebukadnezar sebagai imbalan karena pengepungan yang sia-sia atas Tirus (29:17-21).

(3) Mesir akan diruntuhkan bersama dengan sekutu, kekayaan, raja-raja dan kota-kotanya (30:1-19).

(4) Lengan Mesir akan dipatahkan oleh lengan-lengan raja Babel (30:20-26).

(5) Dalam sebuah perumpamaan, Firaun, sebagai kayu aras yang kuat, dipotong dan masuk ke dalam dunia orang mati secara tidak hormat (31:1-18).

(6) Ratapan atas Firaun, sang buaya Mesir, yang dihancurkan oleh raja Babel (32: 1-16).

(7) Ratapan yang dinyanyikan pada saat kejatuhan Mesir ke dalam dunia orang mati (32:17-32).

Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel