Yehezkiel 25:8-11: Nubuatan Melawan Moab

Klik:

Ezekiel / Yehezkiel 25:8-11


Eze 25:8 Beginilah firman Tuhan ALLAH: "Oleh karena Moab berkata: Sungguh, kaum Yehuda adalah sama dengan semua bangsa lain,

Eze 25:9 oleh sebab itu, sungguh, Aku akan membiarkan dataran tinggi Moab terbuka dengan runtuhnya kota-kotanya, ya, kota-kotanya tanpa terkecuali, yaitu kepermaian negeri itu: Bet-Yesimot, Baal-Meon dan Kiryataim.

Eze 25:10 Aku akan menyerahkan dia bersama bani Amon kepada orang dari sebelah Timur menjadi miliknya, supaya bani Amon jangan diingat-ingat lagi di antara bangsa-bangsa.

Eze 25:11 Aku akan menjatuhkan hukuman kepada Moab dan mereka akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN."


Tafsiran Wycliffe


Nubuatan Melawan Moab (25:8-11).

Penuduhan lainnya adalah Yesaya 15-16; 25:10-12; Yeremia 48; Amos 2:1-3; Zefanya 2:8-11.

Wilayah Moab terletak antara Sungai Arnon dan Zered, tetapi Moab sering menganggap wilayahnya mencapai dataran tinggi Laut Mati.

Moab memiliki tingkat kebudayaan yang lebih tinggi daripada Amon (Tentang kota-kota Moab, bdg. Nelson Glueck dalam AASOR, 18-19 (1937-'39), 72-75; The Other Side of the Jordan (New Haven: ASOR, 1940), hlm. 134-139. Bdg. Kej. 19:30-38; Bil. 22-24; Rut; Neh. 13:1).

8. Moab tidak melihat kebaikan atau keistimewaan apapun dalam keberadaan Israel: Kaum Yehuda adalah sama dengan semua bangsa lain (ASV).

9. Bet-Yesimot. Tell el-`Azeimah, 2½ mil sebelah timur laut dari Laut Mati (Yos. 12:3; 13:20).

Baal-Meon. Main, 9 mil di sebelah timur Laut Mati dan 4 mil di sebelah selatan Medeba (Yos. 13:17).

Kiryataim. Dikenal sebagai el Qereiyat, 10 mil di bawah Baal-Meon dan 7 mil di sebelah barat laut Dibon (Yos. 13:9; Yer. 48:1, 23).

Kota kedua dan ketiga dari kota-kota ini disebutkan dalam Prasasti Mesha ("Mesha Inscription") atau Tugu Moab ("Moabite Stone") (ANET, hlm. 320, 321).

II. Nubuatan Melawan Bangsa-bangsa Asing (25:1-32:32).

Nubuatan yang mengumumkan hukuman atas bangsa-bangsa yang menjadi musuh Israel (ps. 25-32), merupakan sebuah peralihan antara nubuatan tentang penghakiman atas Yehuda dan Yerusalem (ps. 1-24) dengan nubuatan tentang pemulihannya (ps. 33-39; 40-48).

Nubuatan melawan bangsa-bangsa asing, juga dikelompokkan bersama-sama dalam kitab nabi-nabi lain: Yesaya 13-23; Yeremia 46-51; Amos 1; 2; Zefanya 2:4-15.

Sebelum bangsa yang ideal bisa diwujudkan, musuh-musuh harus dihancurkan dan Israel dibuat aman di tanahnya (28:24, 26; 34:28, 29).

Tujuh bangsa, mungkin suatu simbol kesempurnaan, ditetapkan untuk menerima hukuman.

Lima di antaranya telah bersekutu melawan Kasdim (Yer. 27:1-3).

Babel, kekuatan anti Allah dari PL, tidak termasuk dalam bangsa-bangsa yang mendapat penuduhan-penuduhan tersebut, mungkin karena bangsa itu menjadi alat keadilan Allah (29:17 dst.), sekalipun Yehezkiel mengetahui karakter bangsa Kasdim (7:21, 22, 24; 28:6; 30:11, 12; 31:12).

Tuhan akan memberikan hukuman atas musuh-musuh di sekitar Israel, karena perbuatan mereka terhadap Israel (25:3, 8, 12, 15; 26:2; 29:6) dan karena kesombongan serta pemujaan diri mereka yang jahat (28; 29:3).

Di sini, sebagaimana dalam nubuatan untuk bangsa asing dari kitab-kitab nabi-nabi lain, ditunjukkan pandangan internasional dari nubuatan Ibrani, dengan penekanannya pada kedaulatan universal Allah dan tanggung jawab moral dari semua manusia.

"Kedudukan sebuah bangsa di antara bangsa-bangsa bergantung pada kontribusinya kepada tujuan Allah bagi umat manusia, dan pada penghormatannya kepada peraturan universal Allah" (Cook, ICC, hlm. 282).

Bangsa-bangsa yang berada dalam penelitian sang nabi adalah Amon, Moab, Edom, Filistin (25:1-7, 8-11, 12-14, 15-17), Tirus (tiga nubuatan: 26; 27; 28:1-19), Sidon (28:20-26), dan Mesir (tujuh nubuatan: 29:1-16, 17-21; 30:1-19, 20-26; 31; 32:1-16, 17-32).

Empat nubuatan yang pertama, pendek dan sederhana (ps. 25), sementara nubuatan melawan Tirus (ps. 26-28) dan Mesir (ps. 29-32), merupakan puisi-puisi indah yang panjang, penuh warna dan berapi-api, yang dengan baik menggambarkan beragam gaya Yehezkiel.

Penanggalan yang diberikan untuk beberapa nubuatan yang ada dalam bagian ini, antara tahun 587/586 SM (tujuh bulan sebelum kejatuhan Yerusalem, 29:1) dan 571/570 SM (16 tahun sesudah kejatuhan Yerusalem, 29:17).

Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel