Amos 5:18-20: Hari TUHAN

Klik:

Amos 5:18-20


Amo 5:18 Celakalah mereka yang menginginkan hari TUHAN! Apakah gunanya hari TUHAN itu bagimu? Hari itu kegelapan, bukan terang!

Amo 5:19 Seperti seseorang yang lari terhadap singa, seekor beruang mendatangi dia, dan ketika ia sampai ke rumah, bertopang dengan tangannya ke dinding, seekor ular memagut dia!

Amo 5:20 Bukankah hari TUHAN itu kegelapan dan bukan terang, kelam kabut dan tidak bercahaya?


Tafsiran Wycliffe


Ratapan Karena Dosa dan Malapetaka Israel (5:1-6:14).

Amos menasihati bangsa itu untuk mendengarkan ratapannya tentang Israel.

Sang nabi menandaskan perlunya pertobatan, dan merinci beberapa dosa yang membuat bangsa itu bersalah.

Penyembahan berhala mereka yang terus-menerus, telah menjadi pola hidup mereka.

Karena itu, hukuman dalam bentuk pembuangan tidak dapat dihindarkan.

18. Hari TUHAN. Hari ketika Allah Israel akan menyatakan diri dalam kekuasaan yang besar.

Sebagian orang beranggapan, bahwa pada hari itu Israel akan dibenarkan di hadapan musuh-musuhnya, namun Amos menunjukkan, bahwa Hari TUHAN hanya berarti kehancuran bagi suatu bangsa yang murtad.

19. Seekor beruang mendatangi dia ... seekor ular memagut dia. Ayat ini menekankan kedatangan mendadak dari malapetaka di mana waktu dan tempatnya tidak terduga.

Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel