Markus 3:13-19: Yesus Memanggil Kedua Belas Rasul

Klik:

Mark / Markus 3:13-19


Mar 3:13 Kemudian naiklah Yesus ke atas bukit. Ia memanggil orang-orang yang dikehendaki-Nya dan merekapun datang kepada-Nya.

Mar 3:14 Ia menetapkan dua belas orang untuk menyertai Dia dan untuk diutus-Nya memberitakan Injil

Mar 3:15 dan diberi-Nya kuasa untuk mengusir setan.

Mar 3:16 Kedua belas orang yang ditetapkan-Nya itu ialah: Simon, yang diberi-Nya nama Petrus,

Mar 3:17 Yakobus anak Zebedeus, dan Yohanes saudara Yakobus, yang keduanya diberi-Nya nama Boanerges, yang berarti anak-anak guruh,

Mar 3:18 selanjutnya Andreas, Filipus, Bartolomeus, Matius, Tomas, Yakobus anak Alfeus, Tadeus, Simon orang Zelot,

Mar 3:19 dan Yudas Iskariot, yang mengkhianati Dia.


Tafsiran Wycliffe


Penugasan Dua Belas Murid (3:13-20a).

Sejak awal berkarya di Galilea (1:14) hingga pemilihan dua belas rasul, Yesus mengalami keberhasilan yang luar biasa dalam menjangkau orang dengan pemberitaan-Nya.

Dia dapat masuk ke dalam sinagoge, dan perlawanan dari pemimpin agama, baru mulai terbentuk.

Selama masa ini, Dia mengumpulkan sekelompok pengikut yang akan disaring-Nya menjadi sekelompok murid yang tetap.

Periode kedua dari pelayanan-Nya di Galilea ditandai oleh kehadiran dua belas murid sebagai pembantu yang ditunjuk oleh Kristus.

Pelayanan terhadap banyak orang berjalan terus, tetapi juga ada usaha pada pihak Yesus untuk mulai mengajar murid-murid-Nya itu.

Popularitas-Nya di kalangan umum dan pertentangan dari para pemimpin terus berkembang, hingga akhirnya Dia harus menyingkir dari Galilea.

13. Pemilihan para murid itu terjadi di sebuah bukit, mungkin dekat Kapernaum. Tampaknya, Yesus mengajak kelompok yang lebih besar untuk menyertai-Nya dalam perjalanan ke wilayah berbukit itu.

14. Dari kelompok yang lebih besar itu, Dia memilih dua belas orang yang diangkat oleh-Nya menjadi rasul (bdg. Luk. 6:13).

Menetapkan. Kata kerja Yunani yang dipakai lebih tepat diterjemahkan dengan "mengangkat" (epoiesen; harfiah: Dia menjadikan).

Maksud dari pengangkatan ini ada dua: agar mereka terus bersama-sama dengan Dia (untuk mendampingi dan belajar), dan agar mereka dapat pergi untuk memberitakan Injil dan mengusir roh-roh jahat (ay. 15).

16. Untuk peristiwa ketika Simon diberi-Nya nama Petrus, lihat Yohanes 1:42, di mana istilah Aram Kefas dipakai sebagai ganti Petrus, nama Yunani.

17. Boanerges. Sisi ini dari kepribadian mereka dapat dilihat di Lukas 9:54.

18. Andreas. Saudara Petrus (Yoh. 1:40, 41).

Bartolomeus. Mungkin sama dengan Natanael (Yoh. 1:45-51; 21:2).

Yakobus anak Alfeus mungkin orang yang sama dengan Yakobus Muda (Mrk. 15:40).

Tadeus juga dinamakan Lebeus di dalam beberapa naskah kuno Matius 10:3 dan adalah orang yang sama dengan Yudas saudara Yakobus Muda (Luk. 6:16).

Simon orang Zelot. Beberapa naskah yang menyebutnya orang Kanaan adalah keliru, sebab nama yang terdapat dalam naskah-naskah Yunani yang lebih baik ialah Kananaion, sebuah terjemahan dari istilah bahasa Aram yang artinya "zelot".

Rupanya, Simon, sebelum menjadi murid Kristus, merupakan anggota partai Zelot yang patriotik secara fanatik, yang setuju diadakan suatu pemberontakan segera terhadap kekuasaan Roma.

19. Di sinilah Matius dan Lukas menempatkan Khotbah di Bukit.

Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel