1 Korintus 16:5-9: Rencana Paulus

Klik:

1 Corinthians / 1 Korintus 16:5-9

1Co 16:5 Aku akan datang kepadamu, sesudah aku melintasi Makedonia, sebab aku akan melintasi Makedonia.

1Co 16:6 Dan di Korintus mungkin aku akan tinggal beberapa lamanya dengan kamu atau mungkin aku akan tinggal selama musim dingin, sehingga kamu dapat menolong aku untuk melanjutkan perjalananku.

1Co 16:7 Sebab sekarang aku tidak mau melihat kamu hanya sepintas lalu saja. Aku harap dapat tinggal agak lama dengan kamu, jika diperkenankan Tuhan.

1Co 16:8 Tetapi aku akan tinggal di Efesus sampai hari raya Pentakosta,

1Co 16:9 sebab di sini banyak kesempatan bagiku untuk mengerjakan pekerjaan yang besar dan penting, sekalipun ada banyak penentang.

Tafsiran Wycliffe

Rencana Kunjungan Paulus (16:5-9).

Sang rasul ingin tinggal sebentar di antara orang-orang Korintus.

Oleh karena itu, dia merencanakan untuk melewati Makedonia dahulu dan tidak langsung ke Korintus.

Hal ini menunjukkan adanya perubahan rencana, yang karenanya dia kemudian dikecam oleh kalangan tertentu di dalam Gereja (bdg. II Kor. 1:15-17).

5-6. Kamu dapat menolong aku untuk melanjutkan perjalananku, bukan dimaksudkan agar mereka memberikan uang kepadanya (bdg. 9:15).

7. Jika diperkenankan Tuhan. Pengakuan sang rasul tentang adanya kehendak yang lebih berkuasa daripada kehendaknya sendiri.

8-9. Kesempatan. Bandingkan II Korintus 2:12; Kolose 4:3.

Ada banyak penentang, mungkin merupakan pendorong Paulus tinggal di Efesus (bdg. 15:32; Kis. 19:1-41).

Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel