2 Korintus 8:16-24: Titus Diutus
Jumat, Oktober 16, 2020
Edit
Klik:
2 Corinthians / 2 Korintus 8:16-24
2Co 8:16 Syukur kepada Allah, yang oleh karena kamu mengaruniakan kesungguhan yang demikian juga dalam hati Titus untuk membantu kamu. 2Co 8:17 Memang ia menyambut anjuran kami, tetapi dalam kesungguhannya yang besar itu ia dengan sukarela pergi kepada kamu. 2Co 8:18 Bersama-sama dengan dia kami mengutus saudara kita, yang terpuji di semua jemaat karena pekerjaannya dalam pemberitaan Injil. 2Co 8:19 Dan bukan itu saja! Ia juga telah ditunjuk oleh jemaat-jemaat untuk menemani kami dalam pelayanan kasih ini, yang kami lakukan untuk kemuliaan Tuhan dan sebagai bukti kerelaan kami. 2Co 8:20 Sebab kami hendak menghindarkan hal ini: bahwa ada orang yang dapat mencela kami dalam hal pelayanan kasih yang kami lakukan dan yang hasilnya sebesar ini. 2Co 8:21 Karena kami memikirkan yang baik, bukan hanya di hadapan Tuhan, tetapi juga di hadapan manusia. 2Co 8:22 Bersama-sama dengan mereka kami utus seorang lain lagi, yakni saudara kita, yang telah beberapa kali kami uji dan ternyata selalu berusaha untuk membantu. Dan sekarang ia makin berusaha karena besarnya kepercayaannya kepada kamu. 2Co 8:23 Titus adalah temanku yang bekerja bersama-sama dengan aku untuk kamu; saudara-saudara kami yang lain itu adalah utusan jemaat-jemaat dan suatu kemuliaan bagi Kristus. 2Co 8:24 Karena itu tunjukkanlah kepada mereka di hadapan jemaat-jemaat bukti kasihmu dan bukti kemegahanku atas kamu.Tafsiran Wycliffe
16. Tentang syukur lihat 2:14. Secara harfiah: Tetapi bersyukurlah kepada Allah yang senantiasa memberikan kesungguhan yang sama kepada kamu di dalam hati Titus (bdg. 8:1). 17. "Hati" Titus (ay. 16) langsung menanggapi: (1) dia menyambut anjuran Paulus, (2) dia menjadi sangat bersungguh-sungguh, (3) ia dengan sukarela pergi kepada kamu. Kata dalam (present participle dari huparcho) menggarisbawahi keberadaan nyata di dalam sifat hakiki suatu benda (bdg. pemakaiannya dalam Kis. 2:30; 16:20; I Kor. 11:7; II Ptr. 1:8; 2:19; 3:10). 18. Paulus tidak memberikan penjelasan lebih lanjut tentang siapa yang dimaksud dengan saudara kita "yang kemegahannya di dalam Injil berkumandang melalui semua jemaat" (Plummer). Tidak seorangpun dapat secara pasti mengatakan, bahwa saudara kita ini adalah Lukas. 19. Di dalam ayat ini terdapat: (1) masa lalu: telah ditunjuk, (2) masa kini: pelayanan kasih "yang kami lakukan saat ini" (Plummer), (3) masa depan: "untuk (perluasan) kemuliaan Tuhan dan sebagai bukti kerelaan kami." Di dalam ayat ini, yang ilahi dan yang manusiawi dipadukan. 20. Ayat ini menyajikan sisi negatif, dan ayat berikutnya sisi yang positif. Dengan hasilnya sebesar ini, Paulus berusaha untuk menghindar dari kemungkinan ada orang yang dapat mencela kami (kata yang sama dengan 6:3) akibat kesalahan di dalam mengelola dana tersebut (bdg. I Tes. 5:22). 21. Kata kerja proneõ yang diterjemahkan dengan memikirkan, di bagian Perjanjian Baru yang lain hanya dipakai dalam Roma 12:17; I Timotius 5:8. Paulus membuat persiapan yang cukup matang untuk memastikan, bahwa martabat moralnya di hadapan Tuhan, ... juga di hadapan manusia, tetap terpelihara (bdg. Rm. 14:18, Flp. 4:8; I Ptr. 2:12, 15, 16). 22. Seorang saudara kita yang lain, yaitu yang telah beberapa kali kami uji dan sekarang makin berusaha, ikut di dalam rombongan itu. 23. Titus dilukiskan Paulus sebagai temanku yang bekerja bersama-sama (bdg. Rm. 16:3; Kol. 4:11; Flm. 17). Dua orang yang lain disebut sebagai utusan jemaat-jemaat dan suatu kemuliaan bagi Kristus. 24. Ada tiga kelompok yang terlibat: (1) jemaat Korintus: -mu, (2) para "utusan" (ay. 23): mereka, (3) jemaat-jemaat. Semua perhatian diarahkan ke Korintus untuk melihat bagaimana orang-orang Kristen di sana menerima para utusan. Dua hal dipertaruhkan: bukti kasihmu dan bukti kemegahanku.Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.