Isaiah 51: Kata-kata Penghibur Untuk Sion

Klik:

Isaiah 51


Isa 51:1 Dengarkanlah Aku, hai kamu yang mengejar apa yang benar, hai kamu yang mencari TUHAN! Pandanglah gunung batu yang dari padanya kamu terpahat, dan kepada lobang penggalian batu yang dari padanya kamu tergali.

Isa 51:2 Pandanglah Abraham, bapa leluhurmu, dan Sara yang melahirkan kamu; ketika Abraham seorang diri, Aku memanggil dia, lalu Aku memberkati dan memperbanyak dia.

Isa 51:3 Sebab TUHAN menghibur Sion, menghibur segala reruntuhannya; Ia membuat padang gurunnya seperti taman Eden dan padang belantaranya seperti taman TUHAN. Di situ terdapat kegirangan dan sukacita, nyanyian syukur dan lagu yang nyaring.

Isa 51:4 Perhatikanlah suara-Ku, hai bangsa-bangsa, dan pasanglah telinga kepada-Ku, hai suku-suku bangsa! Sebab pengajaran akan keluar dari pada-Ku dan hukum-Ku sebagai terang untuk bangsa-bangsa.

Isa 51:5 Dalam sekejap mata keselamatan yang dari pada-Ku akan dekat, kelepasan yang Kuberikan akan tiba, dan dengan tangan kekuasaan-Ku Aku akan memerintah bangsa-bangsa; kepada-Kulah pulau-pulau menanti-nanti, perbuatan tangan-Ku mereka harapkan.

Isa 51:6 Arahkanlah matamu ke langit dan lihatlah ke bumi di bawah; sebab langit lenyap seperti asap, bumi memburuk seperti pakaian yang sudah usang dan penduduknya akan mati seperti nyamuk; tetapi kelepasan yang Kuberikan akan tetap untuk selama-lamanya, dan keselamatan yang dari pada-Ku tidak akan berakhir.

Isa 51:7 Dengarkanlah Aku, hai kamu yang mengetahui apa yang benar, hai bangsa yang menyimpan pengajaran-Ku dalam hatimu! Janganlah takut jika diaibkan oleh manusia dan janganlah terkejut jika dinista oleh mereka.

Isa 51:8 Sebab ngengat akan memakan mereka seperti memakan pakaian dan gegat akan memakan mereka seperti memakan kain bulu domba; tetapi keselamatan yang dari pada-Ku akan tetap untuk selama-lamanya dan kelepasan yang Kuberikan akan lanjut dari keturunan kepada keturunan.

Isa 51:9 Terjagalah, terjagalah! Kenakanlah kekuatan, hai tangan TUHAN! Terjagalah seperti pada zaman purbakala, pada zaman keturunan yang dahulu kala! Bukankah Engkau yang meremukkan Rahab, yang menikam naga sampai mati?

Isa 51:10 Bukankah Engkau yang mengeringkan laut, air samudera raya yang hebat? yang membuat laut yang dalam menjadi jalan, supaya orang-orang yang diselamatkan dapat menyeberang?

Isa 51:11 Maka orang-orang yang dibebaskan TUHAN akan pulang dan masuk ke Sion dengan sorak-sorai, sedang sukacita abadi meliputi mereka; kegirangan dan sukacita akan memenuhi mereka, duka dan keluh akan menjauh.

Isa 51:12 Akulah, Akulah yang menghibur kamu. Siapakah engkau maka engkau takut terhadap manusia yang memang akan mati, terhadap anak manusia yang dibuang seperti rumput,

Isa 51:13 sehingga engkau melupakan TUHAN yang menjadikan engkau, yang membentangkan langit dan meletakkan dasar bumi, sehingga engkau terus gentar sepanjang hari terhadap kepanasan amarah orang penganiaya, apabila ia bersiap-siap memusnahkan? Di manakah gerangan kepanasan amarah orang penganiaya itu?

Isa 51:14 Dia yang dipasung terbelenggu akan segera dibebaskan; ia tidak akan turun mati ke liang kubur, dan tidak akan kekurangan makanan.

Isa 51:15 Sebab Akulah TUHAN, Allahmu, yang mengharubirukan laut, sehingga gelombang-gelombangnya ribut, --TUHAN semesta alam nama-Nya.

Isa 51:16 Aku menaruh firman-Ku ke dalam mulutmu dan menyembunyikan engkau dalam naungan tangan-Ku, supaya Aku kembali membentangkan langit dan meletakkan dasar bumi, dan berkata kepada Sion: Engkau adalah umat-Ku!

Isa 51:17 Terjagalah, terjagalah, bangunlah, hai Yerusalem, hai engkau yang telah meminum dari tangan TUHAN isi piala kehangatan murka-Nya, engkau yang telah meminum, menghirup habis isi cangkir yang memusingkan!

Isa 51:18 Dari semua anak-anak yang dilahirkannya tidak ada yang membimbing dia dan dari semua anak-anak yang dibesarkannya tidak ada yang memegang tangannya.

Isa 51:19 Kedua hal ini telah menimpa engkau--siapakah yang akan turut berdukacita dengan engkau? Kebinasaan dan keruntuhan, kelaparan dan pedang--siapakah yang akan menghibur engkau?

Isa 51:20 Anak-anakmu sudah terlentang kelesuan di semua ujung jalan seperti lembu hutan kena jaring; mereka diliputi kehangatan murka TUHAN dan hardik Allahmu.

Isa 51:21 Sebab itu, dengarlah ini, hai engkau yang tertindas, hai engkau yang mabuk, tetapi bukan karena anggur!

Isa 51:22 Beginilah firman Tuhanmu, TUHAN, Allahmu yang memperjuangkan perkara umat-Nya: "Sesungguhnya, Aku mengambil dari tanganmu piala dengan isinya yang memusingkan, dan isi cangkir kehangatan murka-Ku tidak akan kauminum lagi,

Isa 51:23 tetapi Aku akan memberikannya ke tangan orang yang menindas engkau, orang yang tadinya berkata kepadamu: Tunduklah, supaya kami lewat menginjak kamu! Maka engkau merentangkan punggungmu serata tanah dan sebagai jalan bagi orang yang lewat dari atasnya."


Tafsiran Wycliffe


1-3. Israel perlu mencari penghiburan untuk masa depan, dengan melihat kesetiaan Allah pada masa lalu.

Abraham adalah gunung batu yang darinya keturunannya dibentuk - mempunyai sifat seperti gunung batu yang ditanam dalam dirinya oleh kesetiaan dan anugerah Allah.

Dari leluhur tunggal itu, Allah menjadikan satu bangsa besar dan banyak rakyatnya.

Allah bermaksud untuk pada masa yang akan datang menempatkan mereka di Eden zaman akhir (yaitu Negeri Kanaan yang akan diubah ketika Israel sendiri secara rohani telah berubah).

4-8. Tuhan berjanji menghukum dunia dan membersihkannya dari kejahatan.

4. Pengajaran di sini berarti "ajaran yang memiliki kuasa."

Standar Allah mengenai kebenaran, akan dijadikan standar bagi semua bangsa di bumi, yang mau tunduk pada kekuasaan TUHAN melalui pertobatan dan yang bersandar pada kekuatan serta anugerah-Nya.

Keselamatan-Nya akan terbukti lebih kekal daripada langit secara fisik (yang adalah sementara, sebab bersifat materi, sedangkan jiwa-jiwa yang ditebus akan tinggal selamanya dalam hadirat Allah).

Karena semua orang yang tidak percaya dan menolak Kristus ditetapkan untuk binasa, maka orang percaya jangan pernah gemetar terhadap ancaman dunia, atau permusuhan dari orang-orang tak beriman, yang keadaannya sangat menyedihkan dan yang ajalnya sudah pasti.

9-11. Orang percaya memohon agar Allah sungguh-sungguh menggenapi janji ini.

9. Tangan TUHAN menyiratkan campur tangan-Nya secara adikodrati dan aktif dalam menyelamatkan umat-Nya dan menghukum musuh-musuh-Nya.

Rahab (keangkuhan atau kekerasan yang hebat) di sini adalah binatang dalam mitologi, yang menggambarkan Mesir yang kehilangan kereta-kereta berkudanya yang terbagus ketika menyeberangi Laut Merah.

11, 12. Ini adalah peringatan yang sebelumnya ditujukan kepada orang Yahudi pada tahun 537 SM, antara memilih hidup di Babel dengan jaminan ekonomi atau menghadapi risiko dan berbagai kesulitan dalam membangun kembali negeri leluhur mereka yang hancur.

Tetapi, rasa aman dan kesucian jiwa mereka bergantung pada tindakan mereka meninggalkan keadaan tercemar ini, dan melihat kepada penggenapan program penebusan oleh Allah.

11. Seperti bangsa Israel dahulu keluar dari Mesir dengan nyanyian sukacita karena kelepasan mereka (Kel. 15), demikianlah yang akan dilakukan oleh orang-orang buangan yang kembali dari Babel pada tahun 537 SM (ayat ini adalah pengulangan dari Yes. 35:10).

Tentu saja, gambaran tertingginya adalah kebahagiaan surgawi (Why. 15:3; 21:4).

12-16. Kembali Allah berfirman untuk menenteramkan umat-Nya yang percaya.

Dia menunjukkan betapa bodohnya orang yang takut kepada manusia yang fana (yang hanya dapat membunuh tubuh) lebih daripada takut kepada Sang Pencipta Yang Mahakuasa, yang pada akhirnya menggagalkan kedahsyatan musuh-musuh paling ganas sekalipun.

14. Dia yang dipasung terbelenggu akan segera dibebaskan. Bangsa Asyur dan bangsa Kasdim akan turun dalam kebinasaan, dan hanya orang Yahudi yang pernah mengalami pembuangan akan tetap bertahan.

15. Laut melambangkan dunia orang tidak lahir baru, yang bergolak dan resah (bdg. 57:20). Tetapi, Allah telah menaruh firman-Nya dalam mulut umat Perjanjian-Nya (ay. 16); yang membuat Israel penting adalah karena ia memiliki Firman atau Kitab Suci.

17-23. Allah memberitahukan, bahwa Ia menganggap Pembuangan sudah cukup sebagai hukuman bagi Israel, dan bahwa telah terbit hari baru penuh pengampunan.

Seperti orang mabuk yang mendatangkan musuh bagi diri sendiri lewat racun minuman keras, demikianlah Israel yang durhaka itu telah meminum racun ketidaktaatan, yang mendatangkan kesengsaraan seperti diputuskan oleh murka Allah yang adil.

Kehilangan semua pemimpin rohani di antara rakyatnya, bangsa ini akan menghadapi bencana-bencana yang patut diterimanya.

Para korban pembantaian oleh bala tentara Babel berserakan di ujung-ujung jalan di Yerusalem (ay. 20).

Tetapi kemudian, akan tiba gilirannya bagi para penindas kejam yang menindas Yehuda itu - yang dengan congkak menginjak-injak Yehuda yang tidak berdaya - untuk meminum cawan pembalasan Allah.

Raja Damai (49:1-57:21).

Sementara Bagian I secara khusus berbicara tentang Doktrin mengenai Allah, Bagian II membicarakan Doktrin Keselamatan.

Keselamatan hanya datang dari Allah, dan melalui pelayanan Sang Hamba TUHAN.

Keselamatan mencakup pembebasan dari hukuman dosa, dan suatu kehidupan baru yang penuh perlindungan, sukacita, dan damai sejahtera.

Lingkupnya mencakup seluruh dunia.

Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel