Kisah Para Rasul 1:12-14: Rasul-rasul Menanti-nanti

Klik:

Act / Kisah Para Rasul 1:12-14


Act 1:12 Maka kembalilah rasul-rasul itu ke Yerusalem dari bukit yang disebut Bukit Zaitun, yang hanya seperjalanan Sabat jauhnya dari Yerusalem.

Act 1:13 Setelah mereka tiba di kota, naiklah mereka ke ruang atas, tempat mereka menumpang. Mereka itu ialah Petrus dan Yohanes, Yakobus dan Andreas, Filipus dan Tomas, Bartolomeus dan Matius, Yakobus bin Alfeus, dan Simon orang Zelot dan Yudas bin Yakobus.

Act 1:14 Mereka semua bertekun dengan sehati dalam doa bersama-sama, dengan beberapa perempuan serta Maria, ibu Yesus, dan dengan saudara-saudara Yesus.


Tafsiran Wycliffe


12. Kenaikan Yesus terjadi di Bukit Zaitun, yang terletak sejauh sekitar tiga ribu kaki di sebelah timur Yerusalem.

Jarak ini merupakan jarak yang diperbolehkan bagi orang Yahudi untuk berjalan pada hari Sabat, tanpa melanggar ketetapan tentang perhentian Sabat.

13. Ruang atas ini mungkin adalah ruangan yang dipakai untuk Perjamuan Terakhir (Luk. 22:12), dan bisa jadi adalah rumah Maria, ibu Markus (Kis. 12:12).

Untuk daftar lain dari Dua Belas Murid lihat Matius 10:2 dst.; Markus 3:16 dst.; Lukas 6:14 dst.

Simon orang Zelot. Simon orang Kanaan. Zelot mungkin mengacu kepada sifat Simon yang bersemangat, tetapi lebih besar kemungkinan kata itu menunjukkan, bahwa Simon adalah anggota dari suatu partai nasional orang Yahudi yang mendukung pemberontakan terbuka terhadap Roma.

14. Saudara-saudara Yesus. Saudara-saudara tiri Yesus (Mat. 13:55) yang tidak percaya kepada-Nya sebelum Dia mati (Yoh. 7:5), tetapi yang menjadi beriman karena kebangkitan-Nya.

Suatu penampakan sesudah kebangkitan kepada Yakobus tercatat dalam I Korintus 15:7.

Beberapa perempuan, bisa menunjuk kepada istri para murid, atau para perempuan yang disebutkan dalam Lukas 8:2; 24:10.

Sumber ayat Alkitab / tafsiran: Software e-sword dan Alkitab.sabda.org.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel